Jakarta, MNEWS.co.id – SVH, sebuah merek gaya hidup yang sedang berkembang, meluncurkan koleksi barunya, yang diberi nama “JUXTAPOSITION”. Terinspirasi dari dualisme dalam kehidupan, yaitu dua hal yang bertolak belakang, namun saling melengkapi dan berjalan selaras.
Melalui tema dualisme ini, SVH mengambil langkah baru dengan meluncurkan koleksi yang spesifik mengusung non bias gender. Koleksi kali ini mengkombinasikan aspek feminin sekaligus maskulin melalui permainan warna yang apik, serta tekstur dan garis pola yang menarik. SVH berkomitmen untuk menjaga identitas brand, dengan konsisten mengusung pakaian unisex yang multiguna.
Koleksi Juxtaposition merefleksikan cuaca ekstrem dari perubahan iklim, mengeksplorasi desain untuk berbagai musim.
“Kita membuat pakaian yang bisa bertransisi dengan berbagai musim dan cuaca yang cepat berubah saat ini, seperti oversized fluffy coats, blazers, hingga cocktail dresses. Dalam hal ini, SVH berkomitmen untuk memprioritaskan hal-hal penting dan memberikan kesan yang baik terhadap keberlangsungan Planet Bumi. A celebration of youth, vibrance and creativity in a form of fashion,” ujar Bengki selaku Creative Director SVH.
Tentang SVH
SVH (SVARAH) – berdiri tahun 2017. Nama SVH diambil dari penggabungan kata Kakak dan Adik dalam bahasa Sanksekerta, yaitu Svasah + Bharata = Svarah. Brand ini mengusung eksplorasi pakaian unisex yang multiguna, memiliki misi memberikan pilihan gaya yang berbeda dan unik bagi penggunanya.
SVH memiliki second line yaitu DRIPS by SVH yang mengusung pakaian basics juga untuk unisex, menciptakan gaya yang berbeda dengan SVH. DRIPS fokus pada pakaian keseharian dengan desain sederhana dan warna-warna hangat.