Ilustrasi menyiapkan hidangan. (Foto: Unsplash/Becca Tapert)

Jakarta, MNEWS.co.id – Menjelang hari Raya Idulfitri di masa pandemi, tentunya sangat berbeda. Apalagi bagi Anda yang jauh dari keluarga, momen lebaran pasti terasa berbeda.

Meskipun terhalang masa pandemi, Anda masih tetap bisa merasakan momen lebaran itu sendiri. Makanan khas lebaran yang biasa hadir kini bisa Anda persiapkan sendiri. Seperti diantaranya ketupat, opor ayam, rendang, dan masih banyak lagi. Tak hanya untuk dimakan sendiri, Anda juga bisa mengirimnya lewat pesan antar online.

Jadi, bagi Anda yang ingin merasakan momen lebaran namun sendirian di rumah, bisa coba tips berikut untuk menyiapkan makanan atau menu khas lebaran yang simple dan gak ribet dikutip dari Antara.

1. Rapikan Dapur Anda
Sebelum menyiapkan makanan untuk lebaran, tentunya wajib untuk merapikan dapur. Anda bisa pilih mana alat masak yang akan diperlukan agar saat memulai menyiapkan makanan, Anda tidak membuang waktu di dapur.

2. Pilih Makanan atau Menu Lebaran yang Simple
Selanjutnya, Anda bisa menentukan lebih dulu menu yang akan dimasak. Ada baiknya pilih menu yang mudah untuk dimasak.Perhatikan porsinya dan usahakan untuk memilih bahan yang tidak perlu diproses berkali-kali serta pilih bahan yang dapat disimpan atau digunakan lagi jika diperlukan.

3. Siapkan Tempat Masakan yang Banyak
Tips ini sangat berguna bagi Anda yang menyiapkan makanan menu lebaran sendirian. Anda bisa menaruh bahan masakan di tempata yang berbeda agar memudahkan untuk mengambil bahan yang akan dimasak nanti.

4. Bersihkan Peralatan Masak
Usai memasak tentunya Anda harus membersihkannya. Agar lebih mudah dan gak ribet, Anda bisa mencuci peralatan masak seusai memakainya sehingga tidak menumpuk.

Makanan homemade dikatakan memberi arti yang lebih personal sehingga lebih berkesan bagi penerima masakan kiriman Anda. Tetapi tantangannya, ketika harus memasak dalam jumlah banyak, perlu waktu persiapan yang cukup, dengan jenis bahan makanan dan bumbu yang sangat mungkin bermacam-macam.