Jakarta, MNEWS.co.id – GoFood bekerja sama dengan ISMAYA LIVE mengadakan Jakarta Culinary Feastival (JCF) 2019 untuk ketiga kalinya. Acara JCF ini digelar selama empat hari di Senayan City Jakarta dari tanggal 3-6 Oktober 2019. Terdapat dua area untuk acara ini, yaitu Area Spoon Tent yang berada di bagian utara dari mall Senayan City, sementara Area Fork Tent yang terletak di bagian selatan mall Senayan City. Kedua area ini menawarkan booth yang berbeda, area Fork Tent terdapat booth-booth kopi, dessert serta marketplace, dan untuk area Spoon Tent terdapat Bar Area, Restaurant Area serta GoFood Festival yang menghadirkan berbagai macam makanan yang dipesan melalui aplikasi GoFood.
Rosel Lavina, VP Corporates Affairs Food Ecosystem Gojek, mengatakan bahwa GoFood memberikan kesempatan bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) terpilih untuk menunjukan jualannya di acara ini. Selain itu teknologi GoFood juga telah sukses mempertemukan konsumen dengan ribuan restoran dan pengusaha kuliner UMKM. Untuk tren makanan yang dihadirkan oleh GoFood adalah makanan yang paling banyak dipesan lewat aplikasi tersebut hingga Agustus 2019.
Makanan yang paling banyak dipesan antara lain yang bahan dasar ayam, dan varian burger dengan cita rasa bumbu lokal. Sedangkan minumannya adalah yang memiliki cita rasa brown sugar, minuman gandum, regal drinks, dan juga bubble tea (boba).
Acara ini juga menghadirkan GoFood Paradiso, yaitu sebuah zona dimana para pecinta kuliner akan berpetualang menjelajahi wisata makanan ala GoFood untuk memenuhi hasrat kuliner idaman, memanjakan lidah pengunjung di area kuliner GoFood Festival, dan menjadi ajang kesempatan langsung untuk memperoleh ragam promo dan voucher menarik. Kemudian, Food Miracle Cave yaitu para pengunjung JCF 2019 yang berada di area Spoon Tent berkesempatan untuk mendapatkan berbagai macam voucher dan merchandise eksklusif dari GoFood.
GoFood juga memberikan promo kepada para pengunjung JCF 2019 di antaranya cashback GoPay 30 persen dalam setiap pembelian jajanan nikmat dengan menggunakan GoPay. Jadi tidak perlu khawatir bikin kantong kering. Kedua, cashback GoPay Rp 3.000 di rekan usaha JCF 2019 dengan minimun transaksi Rp 10.000 di seluruh rekan usaha JCF 2019 selain rekan usaha GoFood.