Tampilan produk Kyami Brownies. (Foto: Kyami Brownies)

Jakarta, MNEWS.co.id – Memiliki usaha yang besar dan menghasilkan adalah impian bagi banyak pengusaha baik skala kecil, menengah, hingga besar. Membuat sebuah usaha untuk terus berkembang dengan cepat dan baik tentu saja bukanlah perkara yang mudah khususnya bagi UMKM.

Ada bermacam-macam cara yang bisa dilakukan oleh pelaku usaha untuk bisa mengembangkan bisnisnya sehingga dapat berjalan sesuai dengan harapan. Adalah Afif Haryanti pemilik usaha dengan jenama Kyami yang terinspirasi membangun kuliner dari sebuah buku.

Afif menceritakan dirinya mulai mendalami bidang kuliner dan keterampilan memasak karena terinspirasi lewat buku resep Yongki Gunawan hingga belajar dari internet. Tidak hanya itu, untuk memperkaya ilmu teknik memasaknya, Ia juga mengikuti kursus natural cooking club di Matraman. Sejak saat itu, Ia pun mencoba banyak eksplorasi resep buatannya sendiri.

Awalnya, Afif adalah karyawan yang bekerja sebagai asisten manajer di sebuah perusahaan. Agar dapat memiliki banyak waktu luang untuk keluarga, Ia memutuskan resign dan menjadi ibu rumah tangga sembari merintis usaha.

Setelah resign, Ia mencari kegiatan yang bisa menyenangkan anak-anaknya. Awalnya, Afif mencoba usaha di bidang fesyen, namun ternyata anak-anaknya lebih suka jika dirinya membuat kue karena lebih menyenangkan. Akhirnya, Afif pun mengalihkan usahanya di bidang kuliner.

Setelah banyak mengembangkan skill dalam memasak, Ia pun mulai merintis usaha Kyami sejak Maret 2020. Awalnya, Afif menawarkan produknya ke teman-temannya dan mendapatkan respon yang baik. Sejak saat itu pesanan mulai berdatangan dan banyak yang tertarik dengan produk miliknya.

Biasanya Afif memasarkan produknya secara offline dengan mengikuti bazar hingga membuka etalase di depan rumah. Namun selama pandemi, Ia fokus memasarkan produknya melalui platform digital seperti Instagram, website, hingga e-commerce.

Selain itu, Ia juga memperkuat branding Kyami dengan menampilkan toko online yang menarik, memperhatikan label dan kemasan, hingga memperkuat usahanya melalui Google Bisnis.

Tidak berhenti mengembangkan usahanya, Afif pun mencoba untuk belajar terkait foto produk dengan menggunakan smartphone. Selain itu, Ia juga belajar mendesain konten produk yang sederhana melalui handphone. Semua hal itu Ia lakukan secara otodidak.

Hasil foto produk miliknya pun mampu menarik hati pelanggan hingga sesama pelaku usaha. Ia menambahkan bahwa dirinya pernah menjadi narasumber suatu kelas online untuk pelaku UMKM. Melalui kelas ini, Afif membagikan caranya dalam melakukan foto produk yang sederhana menggunakan smartphone.

“Saat ini saya sudah jalani usaha mulai mengajar fotografi sejak 2015 baik offline juga online, dan sejak Maret 2020 hanya online. Rasanya ke depan akan lebih fokus untuk memperbesar usaha kuliner dan rutin promosi lewat media online,” ujar Afif kepada MNews.

Afif berharap usaha kulinernya dapat lebih berkembang karena sejak awal sudah fokus dengan pemasaran online. Ia mengaku masa pandemi memaksa pelaku usaha untuk lebih belajar mengenai digital marketing. Menurutnya, belajar pun bisa sambil tetap menjalani bisnis dengan memanfaatkan sistem belajar online.