Jakarta, MNEWS.co.id – Belakangan ini usaha jasa titip (jastip) sedang sangat populer. Potensi bisnis ini juga cukup menjanjikan, terutama di tengah pandemi virus Corona seperti saat ini. Karena masih ada banyak orang yang enggan mendatangi keramaian karena takut terinfeksi virus atau karena terlalu nyaman berada di rumah.
Pada dasarnya bisnis jastip ini hanya membelikan barang-barang yang diinginkan oleh konsumen. Namun karena beberapa faktor, seperti malas pergi ke mall, barang yang sulit didapatkan, dan barang harus impor, maka bisnis jastip ini selalu menjadi alternatif mudah bagi banyak orang untuk mendapatkan barang yang mereka mau.
Bisnis jastip biasanya menggunakan sistem pre-order yang mengharuskan konsumen membayar terlebih dahulu, sehingga Anda nggak perlu mengeluarkan modal sama sekali.
Dikutip dari Koinworks, berikut ini tips memulai bisnis jastip yang mudah diterapkan:
Analisa Pasar
Analisa pasar sangat penting untuk Anda sebagai persiapan sebelum memulai berbisnis, karena analisa pasar berguna untuk mempelajari berbagai masalah tentang keadaan pasar. Anda harus menganalisa permintaan, menetapkan segmen pasar, menganalisa persaingan, dan lain-lain. Tujuannya adalah untuk mendapatkan konsumen, melihat persaingan, memanfaatkan peluang, dan mengurangi risiko kegagalan.
Gunakan Sosial Media
Manfaatkan media sosial sebagai platform Anda untuk berjualan, karena banyak sekali orang yang lebih menyukai berbelanja di media sosial dibandingkan platform lain. Anda harus membuat akun Instagram untuk menempatkan foto-foto terbaik Anda di sana. Pastikan foto-foto yang kamu posting menarik dan sangat jelas, juga caption yang jelas dan informatif agar calon konsumen kamu tidak kebingungan dengan barang apa yang dijual. Berikan informasi-informasi detail yang diperlukan, seperti size chart pada produk pakaian dan spesifikasi yang jelas pada produk kecantikan.
Harga yang Kompetitif
Banyak sekali bisnis jastip yang beredar dan mereka adalah kompetitor yang Anda lawan. Untuk itu Anda harus memberikan harga yang kompetitif, sehingga Anda bisa memenangkannya. Harga yang kompetitif juga dapat menarik calon konsumen untuk membeli di tempat Anda, karena konsumen pasti akan mencari harga yang paling sepadan bagi mereka. Jika Anda menjual dengan harga yang lebih mahal, maka Anda akan sulit dilirik oleh konsumen.
Manfaatkan Momen
Pilih momen yang tepat untuk memulai bisnis jastip. Sebagai contoh, Anda bisa memanfaatkan momen BBW (Big Bad Wolf) untuk bisnis jastip buku-buku yang dijual dengan harga miring. Selain itu, Anda bisa memanfaatkan momen promo atau diskon menguntungkan yang biasanya diadakan dalam waktu tertentu.
Mengatur Jadwal Pembelian dan Pengiriman
Terakhir, jangan lupa mengatur jadwal pembelian produk jastip beserta pengirimannya ke alamat pelanggan. Baik pembelian maupun pengiriman biasanya diatur serentak. Lain halnya, jika pelanggan belum melunasi pembayaran saat barang sudah ready di tangan Anda.
Atur tenggat waktu pemesanan dan pastikan dengan baik pesanan dari pelanggan sebelum Anda membelinya secara serentak. Lalu, atur juga tenggat waktu pembayaran sehingga tidak ada pelanggan yang hit and run setelah memesan produk jastip Anda.
Demikian beberapa tips memulai bisnis jastip yang bisa Anda terapkan di tengah pandemi. Dengan kondisi seperti ini, tak ada salahnya untuk menjadikan jastip sebagai peluang bisnis. Oleh karena itu, teruslah Anda menggali informasi-informasi tentang bisnis lain, salah satunya adalah bisnis jastip.