Amanda Citra Rilis Single Kedua 'Beri Waktu'. (Foto: Jiz FM)
Amanda Citra Rilis Single Kedua 'Beri Waktu'. (Foto: Jiz FM)

Jakarta, MNEWS.co.id – Di tengah kesibukannya sebagai mahasiswi sebuah kampus di Yogyakarta, Amanda Citra, salah satu solois muda dari Kota Pelajar yang biasa dipanggil Manda ini baru saja merilis single keduanya berjudul ‘Beri Waktu’. Dengan mengusung genre musik Pop/RnB, Manda juga ingin menunjukkan eksistensinya dalam dunia musik.

‘Beri Waktu’ mempunyai perbedaan dengan lagu sebelumnya, karena Manda lebih memilih menggunakan bahasa Indonesia untuk lirik lagunya. “Berbeda dengan single pertama aku dulu yang pakai bahasa Inggris, kalau ‘Beri Waktu’ ini pakai bahasa Indonesia, karena menurutku lebih mudah diterima,” kata Manda.

Komposisi musik dalam pembuatan single kedua Manda ini dilakukan oleh Sarah Fadilla,  seorang musisi muda asal Jakarta. Menurut Manda, dalam pembuatan aransemen, Dilla memberikan warna tersendiri dalam lagu ‘Beri Waktu’.

Melalui lagu ‘Beri Waktu’, Manda ingin mengingatkan kepada pendengarnya, saat sedang bingung dalam menentukan pilihan, maka berilah sedikit waktu dan jangan terburu-buru untuk menentukan sebuah pilihan.

“Sebenarnya ini pengalaman pribadi, aku gampang panik, bingung saat harus nentuin pilihan, terus ada yang nyaranin aku untuk ga usah buru-buru dalam menentukan sebuah pilihan, dipikir dengan matang dulu,” ungkap Manda.

Lagu ‘Beri Waktu’ saat ini sudah bisa dinikmati melalui kanal Youtube Amanda Citra. Sementara untuk video musik ‘Beri Waktu’, dibuat dengan mengambil lokasi di Pantai Goa Cemara yang dibantu oleh Wedhar Pranata sebagai sutradara.

Pada tanggal 7 September 2019 lalu, Manda mengeluarkan release party serta mengadakan screening untuk video musiknya yang berlokasi di Yats Colony, Yogyakarta. Lagu ‘Beri Waktu’ sudah bisa didengarkan melalui platform digital sejak 11 Oktober 2019.