Rumah Zakat Bantu UKM Bertahan di Masa Pandemi. (Foto: Dok. Rumah Zakat)

Medan, MNEWS.co.id – Rumah Zakat terus berupaya untuk menyalurkan bantuan modal usaha kepada masyakarat agar mereka bisa tetap bertahan disituasi sulit seperti ini. Salah satu upaya yang dilakukan adalah memberikan bantuan modal usaha kepada para pelaku usaha kecil.

Seperti yang dilakukan Relawan Rumah Zakat kepada Lina yang merupakan pelaku usaha kecil menengah (UKM) sekaligus pemilik usaha bakso keliling di Desa Tebing Linggahara, Sumatera Utara, Minggu (19/7/20). Lina merintis usaha ini sudah hampir 5 tahun lamanya. Namun, akibat pandemi Covid-19, penjualannya menjadi menurun karena sepi pembeli.

Untuk tetap bertahan, selain sering berjualan di sekolah Ia juga berkeliling kampung. “Alhamdulillah, saya sangat bersyukur diberikan modal usaha untuk yang ketiga kalinya dari rumah zakat dan ini sangat membantu sekali bagi saya apalagi di situasi pandemi saat ini,” kata Lina.