Tampilan Kemasan Minuman Kopi Kenangan. (Foto: Instagram/kopikenangan.id)
Tampilan Kemasan Minuman Kopi Kenangan. (Foto: Instagram/kopikenangan.id)

Jakarta, MNEWS.co.id – Kopi Kenangan mendapatkan pendanaan seri A dari sejumlah perusahaan. Ada rapper Jay-Z hingga atlet Serena Williams yang memberikan modal untuk Kopi Kenangan.

Arrive, perusahaan Roc Nation yang merupakan induk dari penerbitan musik dan hiburan yang didirikan oleh Shawn “JAY-Z” Carter pada 2017 lalu. Seperti perusahaan ventura lainnya, Arrive menyediakan modal dan menjadi penasihat untuk perusahaan rintisan yang sedang berkembang di Amerika Serikat (AS) dan Asia Tenggara. Sejauh ini Arrive sudah menyuntikkan modal ke Ethos, Robinhood, Sweetgreen, Manticore Games dan Scratch.

Kemudian Serena Ventures, sebuah perusahaan permodalan yang didirikan oleh atlet tenis dunia Serena Williams. Serena mendirikan perusahaan ini pada 2014 lalu, tujuannya adalah membantu perusahaan yang memiliki visi pengembangan yang beragam mulai dari kreativitas hingga pemberdayaan perempuan.

Selanjutnya Sequoia India, yang memimpin pendanaan Series A senilai US$20 juta pada Juni lalu, juga berpartisipasi dalam penggalangan pendanaan kali ini. Sequoia yang membantu para perintis membangun perusahaan legendaris, mulai dari ide hingga IPO dan seterusnya. Sequoia India beroperasi di Asia Tenggara dan India, di mana perusahaan secara aktif bermitra dengan pendiri dari berbagai perusahaan di beragam kategori, antara lain BYJU, Carousell, GO-JEK, OYO Rooms, Tokopedia, Truecaller, Zilingo, Zomato dan lain-lain.

Kopi Kenangan didirikan pada 2017 lalu oleh Edward Tirtanata, James Prananto, dan Chintya Chaerunnisa. Kopi Kenangan berhasil mengisi kesenjangan antara kopi mahal yang disajikan peritel kopi internasional dan kopi instan yang dijual oleh kedai-kedai di pinggir jalan.

Tahun lalu, Kopi Kenangan hanya mengelola 16 toko dan menyajikan beberapa ribu gelas kopi per hari. Kini, Kopi Kenangan telah mengelola lebih dari 200 gerai dan menyajikan lebih dari 3 juta gelas kopi per bulan.

Kopi Kenangan mengklaim telah mencatat keuntungan dan pertumbuhan pendapatan hingga 20 kali lipat, sejak menerima pendanaan seed round yang dipimpin Alpha JWC tahun lalu.

Kopi Kenangan berencana untuk menambah lebih dari 1.000 gerai dalam dua tahun ke depan dan berekspansi ke Asia Tenggara. “Kami ingin membangun brand yang legendaris dan senang dapat bekerja sama dengan investor dan penasihat baru kami yang sukses membangun waralaba konsumen global,” jelas Edward.