Ilustrasi UMKM Disabilitas. (Foto: dok. Principal)

Jakarta, MNEWS.co.id – Masa pandemi membuat aktivitas ekonomi terhantam termasuk menerpa para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Para UMKM perlu dibantu dan didukung mengingat peran UMKM yang signifikan terhadap ekonomi Indonesia dan juga merupakan tulang punggung perekonomian.

Hal itu yang membuat Allianz Indonesia melalui Yayasan Allianz Peduli berkolaborasi dengan Principal Asset Management mengadakan kompetisi Empowered 3.0 (Economic Empowerment for Entrepreneurs with Disability). Kolaborasi ini dalam rangka memberikan pendampingan terhadap para UMKM disabilitas di tengah pandemi.

Deputi Bidang Produksi dan Pemasaran Kementerian Koperasi dan UMKM Victoria br Simanungkalit memberikan apresiasi terkait inisiatif yang dilakukan Allianz Indonesia dan Principal Asset Management untuk memberikan semangat bagi para disabilitas. Diharapkan inisiatif ini dapat diikuti oleh usaha besar lain dalam berbagai program kemitraannya.

“Ini semua akan menambah keyakinan dan semangat kami untuk terus berjuang mendorong tumbuhnya UMKM, sehingga dapat berperan lebih besar dalam skala global,” kata Victoria.

Ketua Yayasan Allianz Peduli Ni Made Daryanti mengatakan kompetisi Empowered 3.0 berbeda dari sebelumnya karena berlangsung secara online. Meski demikian proses pendampingan, pelatihan, dan penilaian berjalan dengan baik. Peserta belajar membuat catatan keuangan yang benar, strategi marketing dan branding, pengelolaan limbah produk, dan lain sebagainya.

 Chief Executive Officer Principal Asset Management Agung Budiono menambahkan pihaknya berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pemberdayaan komunitas difabel, termasuk pelaku UMKM yang tentunya terimbas pandemi saat ini. Pemberdayaan ini dilakukan tidak hanya dengan pemberian modal usaha.

“Namun juga dengan pendampingan untuk memastikan keberlanjutan usaha mereka. Kami ingin mengajak masyarakat dan pelaku usaha lain untuk turut memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sosial dan ekonomi di sekitar kita, melalui berbagai proyek filantrofi,” ujar Agung.